SMK Negeri 7 Padang adalah sebuah sekolah yang memiliki banyak prestasi di bidang seni dan budaya, dengan segala jenis keuletan yang dimiliki siswanya SMK N 7 Padang dapat menjadi salah satu wadah menempa calon-calon pegiat seni dan budaya Sumbar masa depan, Rabu (12/01).
Kepala sekolah SMK N 7 Padang, Taharudin mengatakan, di sekolahnya terdapat enam mata pelajaran unggulan yang saling berkaitan. Dimulai dengan seni tari, treaterikal, seni musik karawitan, tata rias, broadcasting tv, dan perfileman.
“Keenam jurusan ini adalah jurusan terbaik yang hadir dan saling melengkapi menjadi sebuah satu kesatuan, jadi keenam jurusan ini dapat bekerja sama dalam suatu perhelatan kegiatan besar, jadi para siswa bisa berkontribusi untuk setiap kegiatan,” kata Taharudin.
Taharudin menyebut, SMK N 7 Padang menjadi salah satu dari delapan SMK di Indonesia yang menjadi sekolah seni untuk tingkat SMK. Ia juga mengatakan di Sumatra baru hanya ada satu SMK yang menjadi SMK seni yaitu SMK N 7 Padang.
Selain itu Taharudin juga mengatakan sudah banyak prestasi yang dilahirkan oleh SMK N 7 Padang sehingga diundang untuk tampil di luar negeri. “Kami sempat tampil di beberapa negara tetangga seperti Malaysia dan senior-senior mereka juga sudah ada yang pernah tampil di swis, perancis dan lainnya untuk menampilkan tarian budaya Sumbar,” ungkapnya.
Salah satu kegiatan yang berhasil disukseskan oleh SMK N 7 Padang adalah Maimbau Show. Maimbau Show adalah suatu perhelatan seni musik, tari dan teaterikal yang di gelar oleh siswa SMK N 7 Padang. “Seluruh Siswa menampilkan performa terbaik mereka dan menunjukan hasil kerja keras mereka selama latihan,” ungkapnya.
Taharudin mengatakan Efek dari show tersebut mendapatkan panggilan untuk tampil di Kuala Lumpur, Malaysia. Selain itu mendapatkan apresiasi dari seluruh tamu undangan baik dari DPRD provinsi dan kota, ASITA, pemko Padang dan pemprov Sumbar lalu beberapa perwakilan negara tetangga yang ikut menghadiri kegiatan Maimbau Show.
Meski demikian Taharudin mengatakan masih ada kekurangan dari peralatan Sekolah yang masih harus menyewa ke pihak luar. Ia mengatakan sekolah masih kekurangan Sound System dan lightning yang memadai untuk menyempurnakan pementasan disekolah.
“Semoga kekurangan peralatan tersebut bisa segera diselesaikan agar show kita kedepannya akan semakin meriah dan lebih menghemat biaya. Tentunya kita berharap kepada yang terkait untuk membantu menrealisasikan hal tersebut,” harapnya.
Dengan seluruh usaha yang dilakukan oleh SMK N 7 Padang Taharudin berahap siswanya dapat mengangkat kebudayaan Sumbar di kancah Nasional maupun international.
“Kita bekerja sama dengan ASITA untuk mengenalkan kebudayaan Sumbar melalui talenta-talenta berbakat siswa SMK N 7 Padang, meski belum terealisasikan sepenuhnya kita berharap dapat menggelar pementasan untuk wisatawan yang datang ke Sumbar melalui ASITA sebagai organisasi yang membantu mempromosikan Wisata di Sumbar,” ujarnya.
Demi mewujudkan hal tersebut Taharudin mengatakan harus ada perbaikan beberapa infrastruktur pendukung untuk merealisasikan hal tersebut seperti jalan yang harus diperlebar.
“Wisatawan nasional dan mancanegara itu biasanya menggunakan bus untuk berpergian, kita berharap agar ada inisiatif pelebaran jalan masuk agar dapat memuat wisatawan berkunjung ke sekolah. Nantinya mereka dapat membeli soufenir dari hasil kerajinan tangan siswa dari SMK 4, SMK 7 dan SMK 8. Meski berbeda sekolah ketiga sekolah ini memiliki satu jalur yaitu kesenian, kerajinan dan ekonomi kreatif,” ucap Taharudin.
Tidak hanya itu SMK N 7 Padang kini juga terus mencari talenta-talenta muda berbakat di bidang kesenian yang ingin bersekolah di sana. Taharudin mengatakan provinsi Sumbar memiliki anak-anak muda bertalenta di bidang kebudayaan yang harus dikelola dan dioptimalkan.
“Meski dalam dua tahun ini jumlah siswa kita menurun diakibatkan pandemi, ke depannya kita akan kembali menyaring para talenta seni di daerah untuk kita kembangkan menjadi salah satu masa depan penggerak seni dan kebudayaan Sumbar di masa mendatang,” pintanya.
Taharudin berharap SMK N 7 Padang dapat semakin terdepan dalam mempromosikan budaya Sumbar Khususnya Minangkabau. Dan menjadi salah satu daya Tarik wisatawan yang ingin melihat penampilan seni dan budaya asal Minangkabau. (cr1)