Setelah resmi diluncurkan pemerintah pada Peringatan Hari Keluarga Nasional ke-28, anak-anak berusia 12-17 tahun antusias mengikuti vaksinasi.
Bahkan, anak-anak Wali Kota Pariaman, Genius Umar juga tidak mau ketinggalan untuk mengikuti vaksinasi.
Hal itu terlihat ketika Syamil Philosophy G.U dan Syatir Emirate G.U mengikuti vaksinasi massal di Pasar Rakyat, Kota Pariaman, Selasa (6/7/2021).
Syamil dan Syatir berusia 16 tahun dan 13 tahun. Anak kedua dan ketiga pasangan Genius Umar dan Lucyanel Arlym.
Syamil dan Syatir mengungkapkan bahwa mereka tidak merasakan gejala apapun atau aman-aman saja setelah divaksin. Bahkan Syatir berucap, ketika disuntk vaksin tidak terasa sama sekali.
“Awalnya dikira akan sedikit sakit, tapi setelah selesai disuntik vaksin, ternyata tidak terasa. Tahu-tahu sudah selesai saja disuntik, dan setelah itu tidak ada gejala apapun. Badan terasa segar dan sehat,” ungkapnya.
Dirinya juga merasa lega setelah mengikuti vaksinasi karena juga membantu pencegahan penyebaran virus Covid-19.
“Saya juga mengimbau agar teman-teman dan masyarakat umum lainnya ikut vaksinasi. Jangan mau terpengaruh informasi hoaks tentang vaksin yang banyak beredar di media sosial. Vaksinasi ini ikhtiar kita dalam penanggulangan penyebaran Covid-19,” jelas Syamil
Sementara itu, Genius Umar mengatakan, kedua anaknya ikut vaksin dengan inisiatif sendiri atau tanpa paksaan. Sebagai upaya menghindari dampak pandemi Covid-19.
“Kita terus menggencarkan vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat umum dan anak-anak di Kota Pariaman, dengan harapan dapat memenuhi herd immunity. Artinya, target kita 70 persen warga kita divaksin,” ujar Genius Umar.
Setelah vaksin anak pertama dimulai pada Sabtu (3/7/2021) lalu, saat ini telah banyak anak-anak di Kota Pariaman dengan sukarela ikut vaksinasi yang digelar Dinas Kesehatan.
“Sebelumnya anak pertama saya, Syakira Farzana G.U (17 tahun) juga telah duluan divaksin. Kami mengimbau, agar masyarakat umum dan anak-anak dapat mengikuti vaksinasi yang kita gelar setiap hari di lokasi yang telah ditentukan. Gratis. Cukup bawa KTP,” ungkapnya.
Vaksinasi ini akan membentuk imun tubuh dan mengurangi dampak terinfeksi virus korona.
“Dengan divaksin, kita akan merasa lebih nyaman dan sehat. Ikhtiar kita menjadi pribadi yang kuat menghadapi Covid-19,” tukasnya.(rel)